Berita  

PT. Lestari Abadi Perkasa Melalui program Corporate Sosial Responsibility (CSR) Menyalurkan Bantuan Paket Sembako Masyarakat

penamerah .co.id Ketapang Kalbar– Curah hujan yang sangat tinggi di wilayah Kabupaten Ketapang mengakibatkan sebagian Kecamatan di Kabupaten Ketapang dilanda banjir. Adapun daerah yang terkena dampak banjir salah satunya Kecamatan Muara Pawan, ada 3 tiga desa yang terkena dampak banjir yaitu Desa Mayak, Desa Ulak Madang dan Desa Tanjung Pasar .

Akibatnya, banyak masyarakat yang tidak bisa beraktifitas bahkan mengungsi ke tempat lain yang tidak terkena dampak banjir.

Salah satu perusahaan yang berinvestasi di wilayah Kecamatan Pemahan yaitu PT. Lestari Abadi Perkasa melalui program Corporate Sosial Responsibility (CSR) menyalurkan bantuan paket sembako untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir. bantuan sembako ini diserahkan langsung keposko penanggulangan bencana banjir Polsek Muara Pawan. Penyerahan bantuan paket sembako oleh Management Perusahaan PT. Lestari Abadi Perkasa diterima langsung oleh Kepolisian Sektor Muara Pawan.

Dalam kesempatan ini Denny Indrawan Lubis selaku Public Relation di PT. Lestari Abadi Perkasa mengatakan bantuan yang diberikan untuk korban banjir ini berupa sembako di antaranya beras sebanyak 300 Kg, mie instan sebanyak 30 dus dan Sarden sebanyak 10 dus. Ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang terkena dampak banjir dan kami juga berharap banjir yang melanda di sebagian Kecamatan Muara Pawan segera surut. (Jum’at,14/10/2022).

Arifianto Hamzah Selaku Kapolsek Muara Pawan mengucapkan terimakasih kepada management Perusahaan PT. Lestari Abadi Perkasa yang sudah memberikan bantuan sembako ini kepada masyarakat yang terkena musibah dan nantinya bantuan ini langsung kita realisasikan, sudah seharusnya kita semua saling bahu membahu memberikan bantuan untuk membantu masyarakat yang terkena musibah banjir, semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara kita yang terkena musibah banjir ini. Kami juga berharap kepada semua pihak yang ada diwilayah Kecamatan Muara Pawan dapat turut membantu saduara-saudara kita yang terkena musibah bencana banjir ini. Ujarnya. (SY Al)