Berita  

PT Wahana Delta Gemilang , Menyalurkan Bantuan Sembako Sebagai Wujud Kepedulian 

penamerah .co.id Ketapang Kalbar- Sebagai wujud kepedulian kepada korban banjir yang terjadi berapa hari ini yang melanda berbagai daerah di Kecamatan Muara Pawan Kabupaten Ketapang .Dedy Koryani selaku Manajer Perusahaan PT Wahana Delta Gemilang beralamat Jalan Ketapang – Sukadana Desa Sungai Awan Kanan Kecamatan Muara Pawan Kabupaten Ketapang .

“Menyalurkan bantuan berupa sembako kepada Kepolisian Sektor (Polsek) Muara Pawan Kepolisian Resor (Polres) Ketapang ,pada Hari Kamis (13/10/2022) .Untuk di salurkan kepada warga yang wilayahnya terkena musibah banjir.

Dalam kesempatan tersebut .IPDA  Arifianto Hamzah selaku Kapolsek Muara Pawan ,mengucapakan terima kasih kepada PT Wahana Delta Gemilang yang telah memberikan bantuan dan kepeduliannya kepada warga yang terkena musibah banjir di wilayah Kecamatan Muara Pawan Kabupaten Ketapang ,Katanya .

Kemudian kami juga berharap kepada perusahaan lain untuk melakukan apa yang telah dilakukan PT Wahana Delta Gemilang ,dan Seluruh bantuan ini akan diteruskan kepada warga yang di wilayah terkena musibah banjir ,Ujarnya

Kita berdo’a semoga korban banjir semakin berkurang kesedihannya dengan terpenuhi kebutuhan sehari-hari ,dan menghimbau kepada masyarakat Khususnya Kecamatan Muara Pawan .Agar selalu waspada karena intensitas curah hujan dan air Sungai Pawan masih tinggi ,Pungkanya .(Al)