Berita  

Pemerintah Pekon Banyu Urip Kec Banyu Mas Salurkan Insentif kepada 55 Kader Posyandu

Pringsewu Lampung Pemerintah Pekon Banyu Urip kecamatan Banyu mas kabupaten pringsewu menyalurkan insentif bagi 55 kader Posyandu Aktif di Balai Pekon Banyu urip kecamatan Banyu mas kegiatan berlangsung di balai pekon rabu(11/04/2023)

Terdapat 55 kader aktif di tiap wilayah (RT/RW) sebagai bentuk pengabdian terhadap masyarakat dan kontribusi nyata. Insentif diberikan sebesar Rp.70000,00 per/individu Selama 4 bulan Januari – April

Edi Sunaryo Selaku kepala pekon Banyu urip dalam Sambutanya Menyampaikan Insentif tersebut disalurkan langsung kepada Kader-kader Posyandu oleh Kasi Pelayanan Titis Wigati yang di undang langsung oleh Kepala Pekon Banyu urip yang bertempat di Balai pekon. Pemberian Insentif kader posyandu ini sebagai bentuk perhatian dan apresiasi langsung dari Kepala Pekon Banyu Urip.”jelasnya

Kakon menerusnya Pemerintah Pekon Banyu urip berharap insentif kader ini dapat berguna sebagaimana mestinya, bukan dari nominalnya akan tetapi perhatian dan bantuan tersebut, untuk kedepannya diharapkan kader-kader Posyandu dapat aktif kembali dan program pemberian insentif ini dapat optimal disalurkan.’Tutupnya

Pauzan.